Author Guidelines

  1. Naskah merupakan hasil dari penelitian di bidang Akuntansi, Pajak dan Manajemen, bukan plagiat dan belum pernah dipublikasikan.
  2. Semua naskah ditelaah secara anonym oleh reviewer yang ditunjuk oleh penyunting menurut bidang kepakarannya. Kepastian pemuatan/penolakan naskah akan diberitahukan secara tertulis melalui email. Penulis diberi kesempatan selama satu minggu untuk melakukan perbaikan (revisi) naskah atas dasar rekomendasi/saran dari reviewer dan penyunting.
  3. Segala sesuatu yang menyangkut perizinan pengutipan atau penggunaan software computer untuk pembuatan naskah atau ihwal lain yang terkait dengan HaKI yang dilakukan oleh penulis artikel, berikut konsekuensi hukum yang mungkin timbul karenanya, menjadi tanggung jawab penuh penulis naskah.
  4. Naskah ditulis sesuai dengan petunjuk penulisan yang sudah ditentukan. Template untuk penulisan dapat diunduh di menu Template.
  5. Pengumpulan naskah dalam bentuk file dokumen Microsoft Word (.doc / .docx) yang diserahkan kepada ketua penyunting melalui Open Journal System.
  6. Tiap tahun ada 2 (Dua) periode penerbitan jurnal. Edisi bulan Maret (No.1), Oktober (No.2). Pengumpulan naskah harus sudah dilakukan paling lambat satu bulan sebelum edisi penerbitan.
  7. Proses pengiriman dan review artikel tidak dipungut biaya.